Top Menu

Senin, 16 April 2012

Empat Hari Banding Tiga Tahun

            

Kediri-Mulai hari Senin (16/4) hingga hari Kamis (19/4) Ujian Nasional untuk SMA dan sederajat dilaksanakan serentak di seluruh kawasan Indonesia. Tak terkecuali di MAN Kota Kediri 3. Di madrasah hijau ini, ujian nasional diikuti lebih dari 400 siswa. Kesemuanya adalah siswa siswi kelas XII. Pengawas UNAS M3K tahun ini berasal dari dewan guru MAN 2 Kota Kediri.

            Ujian selama empat hari yang mengujikan enam mata pelajaran itu menjadi ujian final yang sangat menentukan. Hal itu dikarenakan 60% presentase kelulusan siswa ditentukan oleh hasil Ujian Nasional. Sementara 40% sisanya dipengaruhi oleh nilai rapot. Walaupun sistem kelulusan semacam ini dianggap cukup mudah, perasaan khawatir masih menghantui para peserta UNAS. Pasalnya perjuangan mereka selama tiga tahun bergantung pada hasil UNAS yang hanya mereka tempuh selama empat hari.

            Namun, MAN Kota Kediri 3 sudah sangat siap menaklukkan Ujian Nasional 2012. Banyak persiapan yang sudah dilakukan untuk menghadapi UNAS tahun ini. Mulai dari persiapan materi melalui tryout berkali-kali yang diberikan kepada peserta. Persiapan materi nampaknya tak cukup. Persiapan mental para peserta UNAS juga harus dibentuk. Dalam hal ini, MAN Kota Kediri 3 telah mengambil langkah jitu. Dengan pemberian motivasi serta doa bersama dengan kelancaran dan kesuksesan siswa siswi yang akan berjuang menaklukkan soal-soal UNAS.

0 komentar:

Posting Komentar